Ini dia perbedaan injeksi dan karbu

Banyak yang beranggapan bahwa motor karbu lebih mudah dimodifikasi, lebih awet dari motor injeksi. Motor injeksi lebih irit daripada motor karbu.
Benarkah anggapan seperti itu?

Tenyata tidak sepenuhnya benar gan, Motor karbu cenderung mengandalkan naik turunnya piston untuk menggerakkan skep karbu, sedangkan injeksi menggunakan sistem ECU ( Electronic Control Unit) yang mengatur jumlah semprotan bensin melalui injektor.

Mesin injeksi lebih irit karena bahan bakar yang disemprotkan melalui lubang injektor mengeluarkan partikel lebih kecil, sehingga lebih mudah terbakar.

Dilihat dari aspek modifikasi, karburator lebih gampang di modifikasi, jadi ketika Anda ingin semprotan bensin lebih banyak cukup dengan modifikasi ukuran pilot jet atau main jet maka performa motor akan langsung meningkat. Sedangkan kalo injeksi tidak semudah itu karena perangkatnya banyak.

Sementara apabila dilihat dari keawetannya, Teknologi injeksi lebih bertahan lama daripada karburator, karena karbu itu karet vakum, putaran gas dan anginnya sering rusak.

Tidak hanya sampai di sana gan, terkadang ada anggapan lagi kalau motor karburator sedangkan injeksi tidak bisa. Benarkah begitu?
Sebenarnya, Tidak hanya motor karburator, motor injeksipun bisa dirawat secara mandiri, misalnya dengan menggunakan ruang bakar, tinggal tuang cairan carbon cleaner ke tangki 

bensin setiap 3.000 km sekali maka tarikan mesin akan enak lagi.

Jadi buat Anda yang khawatir atau bingung dengan perawatan motor injeksi dan karbu sebaiknya tidak akan lagi ya. Semua hal pasti ada kelebihan dan kekurangan, tinggal kita sendirilah yang mau mencintai kekurangan lalu mencari solusi atas kekurangan itu.

Jangan lupa bahagia gan,
Satu lagi, buat Anda yang mau lebih mantap dalam dunia pengkorteran bisa langsung hubungi WA : 0822-9804-9804 ( Bapak Badrus)

#BAGIKAN

Leave a Reply